JAKARTA - Ha Jung Woo dan Kim Nam Gil beradu peran dalam film terbaru, Nocturnal. Film terbaru yang ditulis Kim Jin Hwang itu akhirnya bisa disaksikan di bioskop Indonesia.
Film ini sudah ditonton lebih dari 150 ribu penonton di Korea Selatan. Film ini juga dibintangi Yoo Da In, Jung Man Shik, Im Sung Jae dan lainnya.
Nocturnal mengisahkan Bae Min Tae (Ha Jung Woo) yang mengetahui adiknya, Seok Tae kembali dalam keadaan tak bernyawa. Istrinya, Moon Yeong (Yoo Da In) juga menghilang.
Suatu hari, Bae Min Tae bertemu dengan Kang Ho Ryeong (Kim Nam Gil), seorang novelis. Bae Min Tae menemukan kematian adiknya sudah diprediksi dalam novel Ho Ryeong, Night Trip.
BACA JUGA:
Di tengah kebingungan itu, organisasi yang melibatkan adiknya turut terlibat dalam hal itu dan polisi juga mencoba menintervensi pencarian. Bae Min Tae mulai mencari tahu asal muasal adiknya meninggal dunia.
Film ini menjadi salah satu proyek layar lebar yang dimainkan Ha Jung Woo di tahun ini. Berbeda dengan Kim Nam Gil yang kembali setelah dua tahun sementara berakting dalam beberapa drama.
Nocturnal juga menjadi salah satu film Korea yang tayang di Festival Film Glasgow pada tahun ini.
Adapun, film Nocturnal bisa disaksikan di bioskop Indonesia mulai 13 Maret 2025.