Pdt.Gomar Gultom berharap pemerintah tak perlu melakukan pengawasan atas ceramat agama di rumahibadah. (Foto Savic Rabos, DI Raga VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Ketua Umum PGI (Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia), Pdt. Gomar Gultom, MTh., amat menentang pengawasan ceramah agama di rumah ibadah yang diwacanakan oleh Kepala BNPT untuk menangkal radikalisme. Menurut dia kalau upaya ini dilakukan apalagi dengan melibatkan masyarakat yang lain (pengawasan kolaboratif), akan menimbulkan konflik horizontal di tengah masyarakat. Kata Gomar yang bisa dilakukan adalah mengoptimalkan pengawasan lewat perangkat humum yang ada, bukan dengan menyerahkan kepada badan atau masyarakat.